Ingin Lebih Sehat? Anda Dapat Mencoba Mengganti Beras Anda Dengan Sorgum
Kamis, 12 Agustus 2021 - 13:16 WIBFoto: Timurasa Indonesia
Sorgum termasuk salah satu dari superfood yang mengandung nutrisi yang sangat baik untuk tubuh anda. Sorgum juga dapat diolah menjadi berbagai macam makanan. Sorgum dapat diolah menjadi beras yang dapat anda jadikan pengganti nasi. Tepung sorgum juga dapat anda jadikan pengganti tepung terigu untuk kue. Sorgum juga bebas gluten jadi anda dapat mengkonsumsinya tanpa rasa khawatir.
Ada beberapa manfaat sorgum untuk kesehatan anda, ini dia daftarnya:
1. Dapat digunakan sebagai pengganti nasi dan pengganti tepung gandum.
2. Memiliki kandungan serat yang lebih tinggi dari beras dan gandum. Kandungan serat dapat membantu menjaga kesehatan pencernaan.
3. Mengikis kolesterol berbahaya (LDL) yang menjadi penyebab jantung dan stroke.
4. Bebas gluten.
5. Mengandung zat besi yang dapat meningkatkan sirkulasi darah, merangsang pertumbuhan sel, serta meningkatkan pertumbuhan rambut.
6. Mengandung magnesium yang tinggi yang dapat meningkatkan penyerapan kalsium dan menjaga kesehatan tulang.
Tips Membuat Nasi dari sorgum:
Bahan-Bahan
200 gr biji sorgum
450 ml air
Cara Membuat:
1. Tuangkan 200gr biji sorgum dan 450ml air kedalam penanak nasi. Tanak selama kurang lebih 1 jam.
Dapatkan sorgum dari Timurasa Indonesia. Seluruh produk Timurasa Indonesia merupakan produk dari petani asli Indonesia dengan menerapkan community forestry dimana sinergi antara penduduk, petani, dan Bumdes untuk memaksimalkan hasil hutan dengan tetap menjaga kelestarian. Klik timurasa.com atau login ke Instagram @timurasaindonesia

