Berbagai Kuliner Lezat Dari Makassar
Senin, 13 Juni 2022 - 18:44 WIBFoto: detik
Makassar selalu menjadi tujuan wisata yang bagus bukan hanya karena penduduknya yang ramah atau tujuan wisata nya yang indah, kuliner di Makassar juga memiliki cita rasa yang enak.
Jika Anda tertarik untuk mencicipi masakan khas Makassar, Anda bisa datang berkunjung ke Makassar dan merasakannya sendiri. masakan khas makassar terkenal kaya akan cita rasa yang luar biasa, memiliki aroma yang khas, sajian yang menarik, serta tampilan yang menggoda.
Berikut ini beberapa diantaranya yang patut Anda coba :
Pallubasa
Foto: tripadvisor
Hidangan yang satu ini menyajikan parutan kelapa parut yang kental sehingga rasanya nikmat. Berbeda dengan Coto Makassar dan Sop Konro yang disajikan dengan ketupat, Pallubasa menggunakan nasi putih hangat.
Pallubasa biasanya disajikan dalam keadaan panas, dituang langsung ke dalam mangkuk kecil dan dilengkapi dengan telur ayam mentah dan rasanya tetap gurih.
Pisang Epe
Foto: detik
Pisang Epe, seperti namanya terbuat dari buah pisang. Cara memasaknya unik, yaitu dengan cara dipipihkan kemudian dibakar di atas bara api.
Perpaduan rasa pisang dan gula aren serta kuah kelapa parut membuat kuliner ini menjadi sajian favorit untuk dicicipi di Makassar.
Tidak hanya rasa pisang original, ada tiga rasa lain yang tersedia seperti cokelat, keju, dan durian.
Jalangkote
Foto: tribunnews
Jalangkote adalah jajanan yang hampir mirip dengan jajanan favorit orang Indonesia lainnya, yaitu pastel. Namun kulit luar jalangkote lebih tipis dari pastel aslinya. Bahan isiannya terdiri dari kentang, wortel, tauge, telur, mie dan bihun.
Untuk menyantap jajanan ini, Anda harus memakannya dengan cara yang unik. Cemilan ini wajib Anda nikmati dengan kuah yang terbuat dari campuran rawit, cabai merah, bawang putih, bawang merah, garam, gula dan cuka. Uniknya saus sambal ini akan membuat rasanya lebih enak dan gurih.


