Hebat! Pesantren Hubulo Gorontalo Membuat Gula Rendah Kalori Dari Sorgum
Sabtu, 01 Juli 2023 - 14:56 WIBFoto: darilaut
Pesantren Hubulo Gorontalo telah memulai proses pengolahan hasil panen tanaman sorghum menjadi gula rendah kalori dan tepung. Kegiatan ini dilakukan secara kolaboratif antara Wakil Kepala Pesantren Hubulo, Hakim, Dr. Agus Bahar selaku Kepala Bidang di Pusat Inovasi Universitas Negeri Gorontalo (UNG), mahasiswa UNG, dan siswa pesantren Hubulo. Proses pengolahan dilakukan dengan menggunakan peralatan yang sederhana namun efektif.
Selain dibuat menjadi gula, bahan daun sorgum dibuat menjadi makanan untuk kambing. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Gorontalo menjadi pemandu langsung dari proses pengolahan tanman sorgum tersebut.
Sorgum dapat dijadikan alternatif dari beras dan gandum. Sorgum juga dapat tumbuh pada lahan kering dan gersang, sehingga biaya budidayanya relatif akan lebih murah.
Tanaman yang sering disebut sebagai super food ini memiliki banyak sekali kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satu keunggulan yang sorgum dibandingkan gandum dan beras adalah kandungan protein yang tinggi serta adaptasi lahan yang tinggi.
Kendala dalam pengembangan sorgum adalah teknologi produksi yang masih terbatas dibandingkan dengan beras. Namun, tidak perlu khawatir, karena pemerintah semakin serius untuk mengembangkan sorgum. Hal ini terlihat dari pidato Presiden Jokowi pada berbagai kesempatan

Alun-Alun Indonesia
Grand Indonesia, Jl MH Thamrin No 1 Jakarta Pusat
The Food Hall
Senayan City, Jl Asia Afrika No 19, Kota Jakarta Pusat
Plaza senayan, Jl Asia Afrika No 8, Kota Jakarta Pusat
Grand Indonesia, Grand Indonesia Shopping West Mall

