Andewi, Sayuran Hijau dengan Segudang Khasiat untuk Kesehatan
Rabu, 05 Juni 2024 - 19:27 WIBFoto: antaranews
Andewi adalah sayuran hijau yang sering digunakan dalam berbagai masakan, mulai dari salad hingga tumisan.
Selain rasanya yang sedikit pahit namun menyegarkan, andewi memiliki banyak manfaat kesehatan yang menjadikannya pilihan yang baik untuk diet sehari-hari.
Andewi kaya akan nutrisi penting yang mendukung kesehatan tubuh secara keseluruhan. Berikut ini beberapa manfaatnya :
Meningkatkan Kesehatan Pencernaan
Kandungan serat dalam andewi membantu melancarkan pencernaan dan mencegah sembelit. Andewi mengandung serat prebiotik yang mendukung pertumbuhan bakteri baik dalam usus, meningkatkan kesehatan saluran pencernaan.
Mendukung Kesehatan Jantung
Konsumsi andewi membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan menjaga tekanan darah tetap stabil, sehingga mengurangi resiko penyakit jantung.
Menjaga Kesehatan Mata
Andewi mengandung Vitamin A dan Beta-Karoten yang penting untuk kesehatan mata dan mencegah degenerasi makula serta masalah penglihatan lainnya.
Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Kandungan Vitamin C dalam andewi membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan infeksi. Antioksidan yang terkandung pada andewi melawan radikal bebas dan mencegah kerusakan sel, yang dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Menjaga Kesehatan Tulang
Andewi mengandung Vitamin K dan Kalsium yang berperan penting dalam kesehatan tulang dan mencegah osteoporosis.
Mengatur Gula Darah
Serat dan Inulin yang terkandung dalam andewi membantu mengontrol kadar gula darah dengan memperlambat penyerapan glukosa, menjadikannya bermanfaat bagi penderita diabetes.

