Deretan Kacang Lezat dengan Harga Fantastis, Berani Coba?
Jumat, 25 April 2025 - 14:06 WIBFoto: rri
Kacang dikenal sebagai cemilan ringan yang digemari banyak orang karena rasanya yang gurih dan aromanya yang khas.
Selain mudah ditemukan, harga kacang pada umumnya juga terjangkau. Namun, siapa sangka ada jenis-jenis kacang tertentu yang dijual dengan harga sangat tinggi?
Beberapa bahkan mencapai ratusan ribu rupiah per kilogram. Dilansir dari Tempo, berikut ini beberapa jenis kacang dengan rasa istimewa sekaligus harga yang tak biasa.
Kenari
Kacang kenari berasal dari pohon keluarga Juglandaceae dan dikenal dengan cangkangnya yang keras serta warna kulitnya yang cokelat kehitaman. Mengutip bkp-kupang.or.id, kacang ini memiliki cita rasa gurih yang khas dan menyimpan banyak manfaat untuk tubuh, seperti menjaga kesehatan jantung, menurunkan kadar kolesterol, dan meningkatkan fungsi otak. Di pasaran, harga kenari bisa mencapai Rp 150.000 per kilogram dalam kondisi belum dikupas.
Kastanya
Berbeda dari jenis kacang lainnya, kacang kastanya memiliki rasa manis yang lembut. Di dalamnya terkandung senyawa flavonoid dan tanin yang bermanfaat bagi kulit. Menariknya, meskipun sebagian orang mengaitkan kacang dengan penyebab jerawat, kacang kastanya justru dikenal dapat membantu menjaga elastisitas kulit dan memberikan efek menyegarkan. Untuk mendapatkannya, Anda harus merogoh kocek sekitar Rp 45.000 untuk 80 gram.
Macadamia
Dikenal sebagai kacang dengan harga paling mahal di dunia, macadamia sering dijadikan bahan campuran dalam berbagai produk makanan seperti kue, cokelat, dan es krim. Pertama kali ditemukan pada tahun 1857, kacang ini memiliki kulit berwarna hijau tua dan tekstur yang halus. Bentuknya mirip buah duku, dan harga per kilogramnya bisa mencapai antara Rp 300.000 hingga Rp 400.000.
Kacang-kacang premium ini membuktikan bahwa cemilan sederhana pun bisa menjadi barang mewah bila dikemas dengan nilai gizi dan rasa yang luar biasa. Jika penasaran, tidak ada salahnya mencoba salah satu dari mereka untuk pengalaman ngemil yang berbeda.

