Manfaat Cokelat Hitam bagi Kesehatan dan Tips Konsumsinya
Selasa, 03 Juni 2025 - 19:36 WIBFoto: pixabay
Menikmati makanan manis seperti cokelat tetap bisa dilakukan tanpa mengganggu pola makan sehat, asalkan porsi dan jenis cokelat yang dipilih sesuai.
Dilansir dari Hindustan Times, pada Selasa (14/1), pakar gizi dan kebugaran dari Shiksfitness, Shikha Singh, menjelaskan bahwa ketika dikonsumsi dengan penuh kesadaran dan dalam jumlah yang wajar, cokelat bisa memberikan manfaat positif bagi tubuh.
Cokelat mengandung berbagai komponen seperti padatan kakao, mentega kakao, gula, dan padatan susu dalam kadar yang bervariasi, yang memengaruhi rasa dan kandungan gizinya.
Menurut Singh, jenis cokelat yang paling baik dikonsumsi adalah cokelat hitam yang mengandung minimal 70 persen kakao karena kadar gulanya lebih rendah dan kandungan antioksidannya tinggi.
Cokelat ini juga mengandung mineral yang mendukung kesehatan. Semakin tinggi kandungan kakaonya, semakin besar pula manfaat kesehatannya.
Selain itu, cokelat juga mampu merangsang pelepasan hormon serotonin dan dopamin, yang berperan dalam menciptakan perasaan bahagia serta membantu mengurangi stres.
Selama masa menstruasi, cokelat dapat memberikan efek positif seperti meredakan nyeri, membantu menstabilkan suasana hati, dan memberikan rasa nyaman.
Cokelat hitam juga memiliki potensi dalam menjaga kesehatan jantung karena dapat membantu menurunkan tekanan darah dan memperbaiki sirkulasi darah.
Cokelat jenis ini bisa dinikmati dengan berbagai cara, seperti ditambahkan ke dalam kue, smoothie, panekuk, atau hidangan penutup lainnya, untuk menambah rasa sekaligus nilai gizi.
Cokelat hitam juga cocok dipadukan dengan kacang-kacangan atau buah beri, yang bisa menambah kandungan serat dan lemak sehat dalam cemilan.
Namun, Singh mengingatkan bahwa kandungan kalori dalam cokelat cukup tinggi, sehingga penting untuk mengontrol porsinya.
Mengonsumsi cokelat secara berlebihan dapat memicu kenaikan berat badan dan berdampak pada kadar gula darah.
Ia menyarankan untuk cukup menikmati satu hingga dua potong cokelat saja agar tetap mendapatkan manfaat tanpa berlebihan.
Pendiri Steadfast Nutrition, Aman Puri, menambahkan bahwa cokelat hitam memiliki rasa pahit yang khas karena kandungan kakao yang tinggi dan kadar gula yang rendah.
Kandungan flavonoid, polifenol, dan antioksidannya juga lebih tinggi dibanding cokelat susu, sehingga menjadikannya pilihan yang lebih menyehatkan.
Flavonoid dan polifenol dalam cokelat hitam bekerja sebagai antioksidan yang membantu menetralisir radikal bebas, mengurangi stres oksidatif, dan menurunkan resiko penyakit kronis. Bila dikonsumsi secara bijak, cokelat hitam dapat menjadi bagian dari pola makan yang seimbang dan sehat.

