Perawatan Pohon Kakao Tua agar Tetap Produktif dan Sehat
Sabtu, 12 Juli 2025 - 10:09 WIBFoto: pixabay
Menjaga pohon kakao yang sudah berumur merupakan langkah penting untuk memastikan tanaman tetap menghasilkan biji berkualitas serta menjaga keberlanjutan produksi.
Seiring bertambahnya usia, pohon kakao biasanya mengalami penurunan daya tumbuh dan lebih rentan terhadap gangguan hama dan penyakit. Karea itulah diperlukan penanganan khusus agar tanaman tetap kuat dan berumur panjang. Dilansir dari Kumparan, berikut ini langkah-langkahnya :
Lakukan Pemangkasan Secara Berkala
Salah satu perawatan utama adalah memangkas cabang-cabang yang sudah mati, terserang penyakit, atau tidak lagi produktif. Pemangkasan membantu membentuk struktur tanaman yang seimbang dan kuat, mengurangi kelembapan yang bisa memicu penyakit, mempermudah pemanenan, serta merangsang pertumbuhan tunas baru yang lebih produktif.
Pemberian Pupuk yang Sesuai Kebutuhan
Pohon kakao tua membutuhkan tambahan nutrisi untuk menjaga kesehatannya. Pemupukan sebaiknya dilakukan menggunakan kombinasi pupuk organik seperti pupuk kandang atau kompos, dan pupuk anorganik yang mengandung unsur nitrogen, fosfor, dan kalium. Waktu terbaik untuk memberikan pupuk adalah pada awal musim hujan dan setelah masa panen, setidaknya dua kali dalam setahun.
Peremajaan Melalui Penyambungan atau Top Working
Untuk meningkatkan hasil tanaman tua, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah teknik top working atau sambung pucuk. Teknik ini melibatkan penyambungan cabang dari tanaman muda yang memiliki produktivitas tinggi ke batang pohon kakao tua. Dengan cara ini, pohon yang sudah tua bisa memperoleh kembali sifat unggul dari tanaman baru.
Pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman
Pohon kakao yang berusia tua lebih mudah terserang hama dan penyakit seperti kutu putih, penggerek buah, dan serangan jamur. Penting untuk melakukan pemeriksaan secara rutin dan menggunakan pestisida, baik nabati maupun kimia, dengan bijak. Membersihkan lingkungan sekitar pohon juga dapat mengurangi risiko serangan hama dan infeksi penyakit.
Perhatikan Kebutuhan Air dan Sistem Drainase
Walaupun kakao tumbuh di lingkungan lembap, tanaman yang sudah tua memerlukan perhatian lebih terhadap kebutuhan air. Pastikan sistem drainase di sekitar pohon berfungsi dengan baik agar akar tidak tergenang, karena kelembapan berlebih dapat menyebabkan akar membusuk.
Menyeimbangkan Tajuk dan Sistem Akar
Tajuk yang terlalu lebat bisa membebani sistem akar, apalagi pada pohon yang sudah tua. Oleh sebab itu, perlu dilakukan pemangkasan agar ukuran tajuk seimbang dengan kapasitas akar dalam menyerap nutrisi dan air. Hal ini bertujuan agar pohon tidak mengalami stres dan tetap mampu berkembang dengan baik.
Dengan menerapkan perawatan yang tepat, pohon kakao tua masih dapat memberikan hasil panen yang baik dan berkelanjutan.
Kombinasi dari pemangkasan, pemupukan, pengendalian hama, hingga teknik peremajaan bisa membuat tanaman tetap sehat dan produktif meskipun usianya tidak lagi muda.

