Inilah Makanan-Makanan Sumedang Yang Wajib Anda Coba
Minggu, 28 Februari 2021 - 12:47 WIBFoto : @graciellafei / Instagram
Kekayaan kuliner Sumedang sudah tidak diragukan lagi. Dari seluruh jenis makanan yang dapat dijadikan pilihan, tahu menjadi salah satunya. Berikut daftar makanan-makanan Sumedang yang wajib anda coba:
Ubi Cilembu

Foto : menanampohon
Berbeda dengan ubi yang kita kenal pada umumnya, ubi Cilembu lebih serupa dengan ubi madu. Ubi Cilembu memiliki keunikan berupa hasil getah yang meleleh dan mempunyai rasa manis dan lengket seperti madu. Ubi Cilembu juga memiliki rasa yang manis ketika digigit.
Tahu Sumedang

Foto : @graciellafei / Instagram
Makanan Sumedang yang (mungkin) paling populer ini memiliki rasa yang berbeda dengan tahu-tahu dari daerah lain. Tahu Sumedang memiliki tekstur yang renyah namun gurih dan lembut dibagian dalam. Tahu Sumedang juga memiliki harga yang sangat terjangkau.
Soto Bongko

Foto : @sajiansedap / instagram
Bongko memiliki arti "bungkusan besar". Hal ini dikarenakan Soto Bongko disajikan dengan lontong yang diletakkan didalam bungkusan besar. Soto Bongko juga disajikan dengan potongan tahu goreng kuning, kuah kari, dan tubuh ayam seperti kepala, sayap, dan ceker.
Oncom

Foto : @yanesthi / instagram
Oncom Sumedang dibuat dari ampas ketela yang dicampur dengan kacang tanah atau disebut bungkil. Oncom biasanya diolah menjadi tutug oncom dan sambal oncom.

