Resep Ayam Panggang Andaliman
Minggu, 15 Agustus 2021 - 15:23 WIBFoto: BatakneseMyID
Andaliman atau sering disebut sebagai "Merica Batak" merupakan bahan makanan yang sudah banyak dikenal di Indonesia. Andaliman tidak hanya serbaguna sebagai bahan masakan, andaliman juga sehat untuk tubuh anda. Andaliman dapat dijadikan bumbu olahan untuk ayam panggang seperti resep berikut ini:
Bahan-Bahan:
1 ekor ayam
50 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan bumbu lumur
1 sendok makan cabai bubuk
1 sendok teh ketumbar bubuk
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
2 siung bawang putih cincang
Bahan bumbu halus
1 batang serai
1/2 ibu jari jahe
1/2 jari telunjuk kunyit
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
5 buah cabai rawit merah
1 sendok makan andaliman
Cara Membuat:
1. Siapkan ayam, cuci bersih dan potong menjadi 12 bagian atau sesuai selera. Kemudian taruh dalam loyang, lalu bumbu dengan bahan bumbu lumur, aduk rata dan panggang dalam oven selama 35 menit dengan suhu 180.
2. Sambil menunggu ayam matang di panggang, siapkan bahan bumbu halus, kemudian haluskan semua bahan bumbu menggunakan blender, blender sampai halus, Kemudian tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan 50 ml air, masak sampai bumbu mengental. Koreksi rasa tambahkan garam dan merica. setelah di rasa cukup matikan api.
3. Kemudian setelah 35 menit kelurkan ayam dari dalam oven, lalu masukan bumbu andalian yang telah matang di tumis ke ayam yang sudah di panggang, aduk rata, panggang kembali dalam oven selama 10 menit, agar bumbu meresap.
4. Setelah 10 menit keluarkan dari dalam oven, taruh ayam panggang dalam wadah dan sajikan.
Dapatkan andaliman dari Timurasa Indonesia. Andaliman Timurasa didapatkan langsung dari petani asli Indonesia dengan menerapkan sistem community forestry dengan tujuan mensejahterakan petani lokal. Klik timurasa.com atau login ke Instagram @timurasaindonesia


