Resep Kacang Mete Madu Manis
Sabtu, 18 September 2021 - 20:07 WIBFoto: Timurasa Indonesia
Tahukah anda bahwa kacang mete ternyata bukan termasuk golongan kacang? Kacang mete memiliki banyak manfaat mulai dari kandungan antioksidan, omega-3 dan tentunya dapat digunakan untuk banyak masakan seperti resep berikut ini:
Bahan :
35 gr madu
2 sdm minyak goreng
60 ml air sebanyak
550 gr kacang mete yang sudah digoreng matang
100 gr gula pasir
wijen yang sudah disangrai secukupnya
Bumbu halus :
3 buah cabe merah
5 siung bawang putih
secukupnya garam
Cara Membuat:
1. Tumis bumbu yang sudah halus sebelumnya hingga aromanya wangi
2. Lalu tuang air dan masukkan gula pasir dan madu
3. Aduk sampai mengetal lalu masukkan kacang mete kedalamnya
4. Tanbahkan garam dan wijen lalu diaduk rata sampai bumbu melekat dengan kacang
5. Angkat lalu dinginkan dan masukkan kedalam wadah kemudian sajikan
Dapatkan kacang mete dari Timurasa Indonesia. Klik timurasa.com atau login ke Instagram @timurasaindonesia. Kacang mete Timurasa berasal dari Pulau Buton dan Muna dengan pengemasan yang sudah mengikut standar pangan.

