Resep Saus Pizza Lezat Untuk Makan Malam Anda
Jumat, 15 Juli 2022 - 19:49 WIBFoto: kompas
Ada banyak jenis saus pizza yang dijual di pasaran. Anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang lebih segar.
Berikut ini resepnya :
Bahan-bahan:
6 buah tomat merah segar ukuran besar
Air secukupnya untuk merebus tomat
2 sendok makan minyak zaitun
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
1/3 gelas air untuk campuran
1 sendok teh oregano kering
1 sendok teh cabai bubuk
1/4 sendok teh lada hitam bubuk
1 sendok makan daun basil segar yang sudah dicincang halus
1 sendok teh gula pasir
Garam secukupnya
3 sendok makan saus tomat
1 sendok makan mentega atau butter
Cara Membuat:
1. Siapkan semua bahan yang dibutuhkan untuk membuat homemade saus pizza.
2. Cuci bersih tomat lalu iris silang menjadi huruf x di ujungnya saja.
3. Rebus air secukupnya dalam panci untuk merebus tomat sampai mendidih.
4. Jika sudah mendidih, masukkan tomat dan tutup panci. rebus tomat selama 3 menit. angkat dan tiriskan.
5. Masukkan rebusan tomat ke dalam air dingin lalu kupas kulitnya.
6. Buang biji tomatnya dan potong-potong daging tomat.
7. Haluskan daging tomat dengan food processor atau blender. sisihkan.
8. Panaskan minyak zaitun dalam panci atau wajan dengan api kecil.
9. Tumis bawang bombay dan bawang putih cincang hingga harum.
10. Tambahkan tomat yang sudah dihaluskan tadi dan tuangkan 1/3 gelas air. aduk rata
11. Tambahkan oregano, bubuk cabai, lada hitam bubuk, daun basil cincang, gula pasir, dan garam.
12. Aduk rata dan masak saus dengan api kecil sambil terus diaduk-aduk hingga meletup-letup dan mengental.
13. Jika sudah meletup-letup baru tambahkan saus tomat dan mentega. aduk hingga tercampur rata dan mentega meleleh.
14. Masak saus kembali selama beberapa menit dan jangan lupa untuk mencicipinya.
15. Saus pizza rumahan siap disajikan.
Sumber: resepedia.id


