Resep Sop Bola Tahu Dengan Bahan Sederhana
Kamis, 18 Juli 2024 - 19:36 WIBFoto: kompas
Saat cuaca dingin, hidangan hangat seperti sop bola tahu adalah pilihan yang tepat untuk menghangatkan tubuh dan memuaskan perut.
Membuat sop bola tahu tidaklah sulit, dan bahan-bahannya pun mudah ditemukan. Berikut adalah beberapa langkah mudah
Bahan
1 buah tahu putih kotak, lumatkan
1 butir telur (ambil merahnya saja)
1 sdm telur terigu
8 buah bakso ikan
800 ml kaldu
1 buah daun bawang, iris tipis
1 potong jahe, memarkan
Garam dan lada secukupnya
Cara Membuat
1. Campur tahu, telur ayam, dan tepung. Bubuhi garam dan lada. Bulatkan kecil-kecil atau sesuai selera. Apabila tahu mengandung banyak air, maka bisa ditambahkan tepung terigu satu sendok lagi yang penting dapat dipulungi kecil-kecil.
2. Masukkan tahu dalam kaldu mendidih yang telah dibubuhi jahe. Masukkan bakso ikan. Beri lada dan garam.
3. Taburkan irisan daun bawang, angkat. Hidangkan selagi panas.

