Resep Jus Buah Naga Madu
Senin, 21 Oktober 2024 - 20:10 WIBFoto: halodoc
Buah naga, dengan daging buahnya yang unik dan warna yang mencolok, ternyata menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan. Salah satu cara nikmat untuk mengonsumsinya adalah dengan membuatnya menjadi jus dan menambahkan sedikit madu. Jus buah naga madu ini sangat baik untuk menjaga daya tahan tubuh dan memberikan energi sepanjang hari.
Bahan
100 gram buah naga
50 ml air matang
Secukupnya madu
Secukupnya es batu
Cara Membuat
1. Potong-potong buah naga, tuangkan air matang dan madu, blender sampai halus.
2. Tuang ke gelas, tambahkan es batu. Sajikan segera.

